Cara Membangun Kerja Sama Yang Baik

19:55 14 Comments
Cara Membangun Kerja Sama Yang Baik. Allah menciptakan manusia adalah tidak lain untuk menjaga dan memelihara keutuhan bumi dan se-isinya. Oleh karena itu untuk mewujudkan yang demikian itu perlu adanya kerja sama yang baik. Dengan kerja sama yang baik akan membuahkan hasil yang baik pula. ( read : Dalam Pergaulan Ada Sumber Rizqi Dan Jodoh )

Cara Membangun Kerja Sama Yang Baik
Bagaimana Cara Agar Kita Dapat Membangun Kerja Sama Yang Baik?

Dua dari beberapa cara yang akan saya sampaikan dalam kesempatan kali ini adalah :

Pertama : Adil
Dalam satu kelompok, organisasi, baik tingkat bawah ataupun atas bahkan dalam sebuah keluarga, sebagai pemimpin, bawahan, atau apapun yang kita sandang dalam sebuah organisasi, sikap adil sangat di perlukan. Adil dalam mengambil keputusan, adil dalam berinteraksi antar sesama dan adil dalam segala hal.

Kedua : Peduli
Cara Yang berikutnya adalah kita tanamkan sikap peduli. Sebuah kelompok akan menghasilkan kinerja yang baik, tatkala rasa kepedulian kita aplikasikan dalam setiap langkah-langkah yang sedang dijalani. Tanpa kepedulian yang terjadi adalah sendiri-sendiri, kerjaannya ya bukan kerjaanku, tanggung jawabnya yang bukan tanggung jawabku. Pernytaan yang demikian itu menunjukan kurangnya rasa kepedulian dalam diri kita sendiri. Maka jangan heran jika banyak terjadi kebakaran, longsor, dan bencana alam lainnya tidak lain adalah kurangnya rasa kepedulian.

Allah SWT berfirman "Sesungguhnya Allah memerintahkan kita berbuat adil dan kebijakan, memberi kepada karib kerabat, dan Allah melarang perbuatan keji, kemungkaran dan permusuhan. Demikianlan Allah mengajari kalian, agar kalian mengambil sebaik-baik peringatan" (Q.S Al-Nahl : 90)

Semoga bermanfaat

Dalam Pergaulan Ada Sumber Rizqi Dan Jodoh

07:10 30 Comments
Dalam Pergaulan Ada Sumber Rizqi Dan Jodoh. Seperti yang sudah kita ketahui rizqi dan jodoh adalah rahasia Allah SWT, dimana tidak ada seorangpun yang dapat mengetahuinya, secanggih apapun alat untuk memprediksi siapa jodoh kita dan seberapa besar rizqi kita, yang demikian itu tidak akan mampu ataupun dijadikan sebagai tolak ukur kita untuk menggapai keduanya.

Dalam Pergaulan Ada Sumber Rizqi Dan Jodoh
Meskipun demikian sebagai manusia yang telah dikaruniai akal dan pikiran tentu tidak akan berdiam diri menunggu keduanya datang sendiri tanpa dibarengi dengan ikhtiar, karena yang demkian itu mungkin saja berlaku buat hamba Allah yang sudah dekat dengan-Nya, sehingga apapun yang di mintanya akan dengan mudah ia dapatkan hanya dengan berdoa. Namun, saya percaya itu juga karena telah melalu proses yang sangat panjang dan penuh cobaan sehingga dirinya bisa begitu dekat dengan Allah SWT.

Sesuatu yang kita dapatkan secara spontan, saya yakin hasilnya pun tidak sebagus apa yang telah kita dapatkan melalui proses. Seperti halnya ketika ada seorang Direktur  yang didapatkan dengan cara spontan, biasanya karena sebab warisan, itu sangat berbeda jauh dengan meraka yang mendapatkan jabatan tersebut melalu proses dari bawah. Mulai dari sikap dan gaya memimpinnya sudah terlihat berbeda.

Rizqi dan jodoh memang sudah Allah tentukan (kehendaki) tetapi belum menjadi sebuah ketetapan Allah. Dimana jika kita tidak berusaha mejemput keduanya maka ketetapanNya adalah apa yang Ia kehendaki. Tetapi jika kita ikhtiar dan berdoa, insya Allah ketetapanNya sesuai dengan apa yang kita harapkan.

Salah satu cara ikhtiarnya adalah dengan memperbanyak teman, bergaul dan memperlebar sayap (jaringan), karena saya yakin dalam sebuah pertemanan disitu ada sumber rizqi dan jodoh, asalkan berani melangkah dan menjemputnya. Jodoh dan rizqi itu sebenarnya sudah dekat dengan kita, hanya saja kebanyakan orang tidak sadar akan hal itu, hanya karena belum berani melangkah untuk menjemputnya.

Sahabat-sahabat saya yang baik, mari bergaul dengan baik, perlebar sayap, niscaya kita akan menemukan sumber rizqi yang melimpah dan jodoh yang sedang kita dambakan. Dan jangan ragu untuk menjemputnya.

Salam Hangat dariku
Semoga bermanfaat